dagang

Pengertian Cerpen ( Cerita Pendek ): Struktur / Ciri-ciri / Unsur-unsur Cerpen

Pengertian Cerpen - Cerpen atau cerita pendek sudah sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Saat kita kira sekolah, pelajar mengenai cerpen sudah diajarkan. Cerpen yang sering kita tahu adalah sebuah singkatan dari cerita pendek, sebuah prosa berbentuk naratif fiktif.

Bila membandingkan dengan jenis karya fiksi lainnya, cerpen mempunyai bentuk yang lebih singkat, padat dan langsung menuju ke pada topik cerita. Inilah yang membedakan cerpen dengan novel dan sebagainya. Dalam cerpen, sering mengungkapkan mengenai kisah tentang manusia.

Cerpen juga merupakan salah satu bentuk dari tulisan yang di dalam bahasa Indonesia berisikan bermacam-macam kisah.


Diantara kisahnya adalah mulai dari kisah sedih, hiburan, motivasi, humor, kemanusiaan, sosial, romantis, anak sekolah dan masih banyak lagi yang lainnya.

Kali ini kita akan belajar mengenai apa itu cerpen? Bagaimana jenis dan perbedaan dengan karya sastra lainya? Apa saja yang membedakan.

Berbagai seluk beluk, jenis tulisan singkat  dan pendek. Cerpen biasanya terdiri dari kurang 10.000 kata atau bisa dikatakan kurang dari sepuluh lembar halaman saja untuk penyajian. Cerpen mempunyai beberapa ciri-ciri khusus.

Diantara ciri-ciri itu ialah, memiliki jalan cerita yang pendek bila kita membandingkannya dengan novel. Cerpen juga memiliki ciri yang berisi tentang cerita kehidupan sehari-hari. Ciri lain dari cerpen adalah, cenderung fokus kesalahan satu tokoh yang di ceritakan dengan kata lain langsung tertuju ke intisari.



Beberapa ciri lain dari cerpen ialah, penggunaan kata dan kalimat sederhana namun mudah dipahami para pembaca dan secara umum di sajikan dengan satu jenis kejadian. Ciri lain dari cerpen, memiliki alur yang lurus dan tunggal. Penokohan dalam cerpen biasanya cukup sederhana.

Selain itu, cerpen juga memiliki struktur yang harus  dipahami oleh penciptanya. Inilah yang membedakan cerpen dengan jenis karya lainya. Cerpen tidak cukup hanya dipahami cuma pengertiannya saja.  Akan tetapi kita harus melihat langsung contoh cerpen itu sendiri.


Struktur Cerpen (Cerita Pendek)

Cerpen memiliki struktur yang harus  dipahami oleh penciptanya. Inilah yang membedakan cerpen dengan jenis karya lainya. Cerpen tidak cukup hanya dipahami cuma pengertiannya saja.  Akan tetapi kita harus melihat langsung contoh cerpen itu sendiri.

Enam struktur penting dalam membangun cerpen agar menghasilkan suatu cerita utuh terbaik. Enam struktur itu ialah:

1. Abstrak

Abstrak gambaran awal situ cerita berbentuk ringkasan angar memudahkan penulis menuliskan sebuah cerita. Seorang penulis tentunya mempunyai gambaran keseluruhan cerita dari awal hingga akhir cerita ayang akan di buat.

2. Orientasi

Orientasi ialah semua unsur-unsur yang terkait dengan cerita, antara lain waktu, suasana, tempat terjadi cerita dan lainya.

3. Kompilasi

Kompilasi ialah rentetan kejadian jalan cerita (cerpen) yang berhubungan Dengan sebab-akibat.  Contoh dalam struktur ini adalah watak atau karakter dari tokoh dalam cerpen.

4. Evaluasi

Evaluasi ialah kejadian yang mengarah pada  klimaks dari cerita pendek, ditambah penemuan solusi dari rentetan cerita dari awal hingga klimaks dan akhirnya menemukan solusi dari konflik.

5. Resolusi

Resolusi ialah penyelesaian masalah atau konflik dari tokoh cerpen dan menjelaskan secara runtut hingga semuanya terhubung.

6. Koda

Koda ialah intisari dari sebuah cerita pendek yang dapat diambil dari semua kejadian. Nilai moral atau pelajaran yang didapatkan oleh pembaca cerpen.

Ciri-ciri Cerpen

Berikut ini adalah ciri-ciri cerpen secara umum:
- Jumlah kata tidak lebih dari 10.000 kata
- Cerpen bersifat fiktif atau fiksi.
- Memiliki satu alur (alur tunggal)
- Memiliki cerita yang singkat lebih singkat dari Novel
- Cerpen bisanya dibilang dari kehidupan sehari-hari
- Kalimat, Kata dalam cerpen biasanya langsung to the points, sehingga mudah untuk dimengerti.
- Penokohan tidak melebar, sederhana.
- Pesan dalam cerpen menimbulkan pembaca merasakan isi cerpen.

Diatas adalah ciri-ciri yang sering muncul dalam Cerita Pendek (cerpen).

Unsur-unsur Cerita Pendek

Sepeti karya tulis pada umumnya cerpen juga memiliki dua unsur yaitu unsur intrinsik dan ekstrisnsik.

1. Unsur Intrinsik

Dalam cerpen juga mempunyai unsur intrinsik. Unsur Intrinsik cerpen adalah unsur pembentuk yang berasal dari cerita itu sendiri. Pada umumnya unsur intrinsik itu adalah: 
- Tema.
- Alur atau Plot.
- Latar atau setting.
- Penokohan.
- Gaya bahasa.
- Sudut pandang.
- Amanat atau pesan.

Dimana unsur-unsur intrinsik diatas saling berkaitan satu sama lain, sehingga membentuk cerita yang terstruktur.
2. Unsur Ekstrinsik

Unsur Ekstrinsik adalah unsur pembentuk cerpen yang berasal dari luar. Unsur Ekstrinsik diantaranya adalah:
- Latar belakang lingkungan atau masyarakat.
- Latar belakang pengarang.
- Nilai yang terdapat dalam cerpen.

Unsur Ekstrinsik diatas berpengaruh terhadap jalannya cerita, dan cerita akan mempunyai nyawa tersendiri dari penulisnya.

Itulah pengertian Cerita Pendek (cerpen) yang memuat beberapa jalanya cerita memiliki nilai dan intisari  . Terimakasih atas kunjungannya.

Kunjungi Channel YouTube Admin > Muha Moch jangan lupa SUBSCRIB.

Terimakasih, semoga bermanfaat.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Pengertian Cerpen ( Cerita Pendek ): Struktur / Ciri-ciri / Unsur-unsur Cerpen"

Post a Comment