dagang

Surat Tidak Resmi Pengertian, Ciri-ciri, Fungsi, Dan Jenisnya

TINTA PENA Surat-surat, Muha Moch - Mari belajar lagi mengenai pengertian surat. Kali ini mengenai surat tidak resmi, pengertian, ciri-ciri, fungsi dan jenisnya. 
Pengertian surat tidak resmi

Ciri-ciri, fungsi dan jenis surat tidak resmi, berbeda dengan surat resmi, pemerintah maupun swasta. Fungsinya sering digunakan atas nama pribadi untuk orang per orang, tergantung si penulis surat. Dilihat dari segi penulisnya pun sangat berbeda. Jenis surat resmi biasanya menggunakan bahasa tidak baku, bahasa sehari-hari menyesuaikan dengan keadaan hati penulis. 

Pengertian Surat Tidak Resmi

Banyak sekali surat yang beredar, namun terkadang ada orang tidak mengerti apakah surat itu resmi atau tidak. Surat tidak resmi ialah surat yang digunakan dalam keadaan tidak resmi.

Ciri-ciri Surat Tidak Resmi

Ciri-ciri surat tidak resmi sangat berbeda sekali dengan surat resmi yang sering kita lihat atau terima dari kantor, pemerintah maupun organisasi resmi. Ada perbedaan yang signifikan terhadap surat resmi dan tidak resmi, harus diketahui.

Berikut adalah ciri-ciri surat tidak resmi:
• Tidak dilengkapi dengan kop surat (kepala surat)
• Bahasa tidak harus baku
• Tidak terdapat nomor surat
• Salam pembuka dan penutup bersifat non formal
• Penggunaan bahasa, disesuaikan dengan selera penulis
• Format bebas

Baca juga:
Fungsi Surat Tidak Resmi

Fungsi surat tidak resmi lebih unik ketimbang dengan surat resmi, karena tujuan dan fungsi berbeda. Perasaan empati simpati dan rasa memiliki, mewakili fungsi dari surat itu sendiri. Contohnya saja ketika si penulis sedang mengalami rasa kangen kepada teman, keluarga atau bahkan pacar. Terkadang juga digunakan untuk mengkritisi kinerja atau kebijakan pemerintah yang kurang pas dengan keadaan masyarakat.

Berikut beberapa fungsi surat tidak resmi:
• Sebagai media untuk mengungkapkan perasaan
• Menjadi wakil dari si penulis
• Sebagai sarana penyampaian ide dan gagasan
• Mengembangkan kemampuan menulis dan berbahasa

Jenis-jenis Surat Tidak Resmi

Setelah memahami, pengertian, ciri-ciri, dan fungsi dari surat resmi. Sekarang mari mengetahui apa saja jenis-jenis dari surat tidak resmi. Jenis atau kegunaan surat tidak resmi biasanya menyesuaikan dengan kebutuhan dan suasana hati dari si penulis.

Berikut adalah jenis-jenis surat tidak resmi:
• Surat untuk keluarga
• Surat pertemanan
• Surat persaudaraan
• Surat terbuka di media sosial
• Surat pemberitahuan melalui aplikasi chatting
• Surat kerinduan untuk kerabat
• Surat untuk pacar

Mengenai Surat Tidak Resmi Pengertian, Ciri-ciri, Fungsi, Dan Jenisnya.

Kunjungi Channel YouTube Admin> Muha Moch

Semoga artikel ini bermanfaat.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Surat Tidak Resmi Pengertian, Ciri-ciri, Fungsi, Dan Jenisnya"

Post a Comment